Patroli Di Pasar Tradisional Personil, Polsek Sumbawa Himbau Kamtibmas Hingga Pantau Harga Sembako

    Patroli Di Pasar Tradisional Personil, Polsek Sumbawa Himbau Kamtibmas Hingga Pantau Harga Sembako

    Sumbawa NTB - Personel Polsek Sumbawa Polres Sumbawa melaksanakan patroli di salah satu pasar tradisional yakni Pasar Seketeng Sumbawa, Selasa (09/01/24) pagi.

    Kapolsek Sumbawa IPDA Eko Riyono SH., mengatakan, kegiatan patroli monitoring harga sembako ini dilaksanakan secara berkelanjutan dengan tujuan untuk mengantisipasi terjadinya lonjakan harga kebutuhan rumah tangga berupa  sembako di awal tahun.

    "Kegiatan monitoring harga sembako ini dilaksanakan dengan tujuan untuk mengantisipasi terjadinya lonjakan harga kebutuhan rumah tangga / sembako." ucap Kapolsek.

    Disamping mengecek perkembangan harga sembako personil Polsek Sumbawa juga sekaligus memantau situasi Kamtibmas dengan melaksanakan patroli dan memberikan himbauan kepada masyarakat dan pedagang.

    "Dalam kegiatan patroli tersebut, petugas juga menghimbau baik pedagang maupun pembeli untuk mewaspadai tindak kejahatan, berupa uang palsu hingga pencurian" Ucap Kapolsek. (Adb)

    ntb
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Wujud Kedekatan, Bhabinkamtibmas Polsek...

    Artikel Berikutnya

    Respon Cepat, Polres Sumbawa Lakukan Evakuasi...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar

    Tags